Kelurahan Babat Jerawat menggelar kegiatan Sosialisasi Pemadam Kebakaran.Acara ini dilaksanakan sebagai upaya meningkatkan kesadaran dan kemampuan masyarakat dalam menghadapi potensi kebakaran yang dapat terjadi di lingkungan sekitar.
Kegiatan ini diikuti oleh anggota Forum Pengurangan Risiko Bencana (FPRB) Bajer dan perwakilan warga dari 14 Rukun Warga (RW) yang ada di Kelurahan Babat Jerawat.Senin (9/12/2024)
Peserta mendapatkan pelatihan langsung dari tim profesional pemadam kebakaran yang memberikan materi tentang pencegahan kebakaran, cara menangani situasi darurat, hingga penggunaan alat pemadam api ringan (APAR).
Soebiyanto Nara Sumber dari dari Dinas Pemadam Kebakaran Kota Surabaya mensosialisasikan pentingnya edukasi dan kesadaran masyarakat dalam menghadapi risiko bencana kebakaran. Lebih lanjut beliau berharap melalui sosialisasi yang dilakukan, masyarakat dapat lebih sigap dan siap jika terjadi kebakaran, baik di lingkungan rumah maupun tempat kerja.
Sosialisasi seperti ini melibatkan pelatihan penggunaan alat pemadam api ringan (APAR), simulasi evakuasi, serta pemberian informasi tentang penyebab umum kebakaran dan cara mencegahnya. Langkah ini penting untuk mengurangi risiko korban jiwa dan kerugian material akibat kebakaran.
Menurut Adam Ikhsani Ketua FPRB Babat Jerawat, sosialisasi ini sangat penting untuk memberikan bekal pengetahuan kepada masyarakat. "Kami ingin memastikan bahwa warga memahami langkah-langkah dasar untuk mengurangi risiko kebakaran dan bertindak cepat jika kebakaran terjadi, " ujarnya.
Lurah Babat Jerawat Darmawan juga menambahkan bahwa sinergi antara pemerintah, FPRB, dan warga menjadi kunci penting dalam menjaga keselamatan lingkungan. "Kami berharap kegiatan ini dapat memperkuat kesiapsiagaan masyarakat dan menciptakan lingkungan yang lebih aman dan tanggap terhadap bencana."
Sosialisasi diakhiri dengan simulasi penanganan kebakaran di lingkungan pemukiman yang melibatkan semua peserta. Kegiatan ini menjadi momentum untuk mempererat kolaborasi antara warga dan pihak terkait dalam menciptakan kawasan Babat Jerawat yang lebih aman dan tanggap terhadap risiko kebakaran.