Mediasi Damai: Kasus Pertikaian Satpam dan Petugas Valet di Surabaya

    Mediasi Damai: Kasus Pertikaian Satpam dan Petugas Valet di Surabaya
    Edisah Putera, S.H,. MH,. CCPS pendampingan korban (satpam)

    Surabaya,   - Insiden pertengkaran dan pemukulan antara Satpam, Bayu Hanggara, dan petugas valet, Sony Triatna, terjadi di Apartemen Laves Mansion, Jl. Lontar No. 2, Babatan Sambikerep, Surabaya. Peristiwa ini berujung pada laporan polisi terhadap Bayu Hanggara di Polsek Lakarsantri.

    Pada 24 November 2024, Bayu Hanggara didampingi oleh Edisah Putera, SH, MH, CCPS, Kabid Organisasi DPD APSI Jatim (Asosiasi Profesi Satpam Indonesia) untuk menyelesaikan kasus tersebut. Pendampingan hukum ini dilakukan sebagai bagian dari tanggung jawab APSI dalam memberikan bantuan hukum kepada anggotanya.

    Kedua belah pihak sepakat menyelesaikan kasus ini melalui mediasi atau restorative justice. Proses mediasi yang difasilitasi oleh Penyidik Bripka Gumira dan Kasi Patroli PT. AKR, Pasen Yuwono, menghasilkan kesepakatan damai antara kedua pihak.

    Bayu Hanggara menyampaikan rasa terima kasihnya atas mediasi yang berhasil dilakukan. “Saya sangat berterima kasih kepada APSI Jatim, khususnya Bapak Edisah, yang telah membantu menyelesaikan perkara ini secara damai. Saya berharap kejadian seperti ini tidak terulang kembali dan menjadi pelajaran berharga bagi saya, ” ungkap Bayu.

    Edisah Putera menegaskan bahwa APSI berkomitmen untuk mendampingi anggotanya dalam setiap permasalahan hukum. “Setiap anggota APSI wajib mendapatkan pendampingan hukum sesuai arahan Bapak Peter Soewondo, Ketua DPD APSI Jatim. Kami selalu siap membantu satpam dalam menjalankan tugasnya dengan profesional, ” tegasnya.

    Penyelesaian secara damai ini diharapkan dapat menjadi contoh positif dalam menyelesaikan konflik serupa di masa depan.

    mediasi damai: kasus pertikaian satpam dan petugas valet di surabaya
    Boedi prasetyo

    Boedi prasetyo

    Artikel Sebelumnya

    Sinergi TNI-Polri Sukolilo Amankan Car Free...

    Artikel Berikutnya

    Krembangan Bersih APK, Danramil dan Muspika...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Bertani Itu Merugi! Jeritan Petani yang Terabaikan
    Pemerintah Indonesia Berhasil Menaikkan Pajak dan Menurunkan Subsidi, Menteri Keuangan Terbaiknya di Mana?
    Apel Pagi dan Pelepasan Personel: Komitmen Kodim 0830/Surabaya Utara Hadapi Pilkada Serentak
    Jajaran Kodim 0831/Surabaya Timur Amankan Distribusi Kotak Suara Pilkada
    Bersama Tiga Pilar Babinsa Kelurahan Barata Jaya Himbau Warga Sukseskan Pilkada

    Ikuti Kami